Medan, Suaraperjuangan.co.id - Kapolrestabes Medan,Kombes Pol Dr. Teddy John Sahala Marbun, SH.M.Hum Memberikan arahan dan Bimbingan kepada seluruh Ps Kasi Humas Polsek Jajaran di aula Patriatama Jalan HM Said Medan. Sabtu (20/1/2023).
Dalam arahannya, Kapolrestabes Medan Menyampaikan agar personel Humas Polsek Jajaran mensosialisasikan secara humanis tentang pelaksanaan tugas kepolisian di masyarakat sehari-hari.
"Kegiatan dilakukan sebagai bentuk pengarahan tentang pelaksanaan tugas-tugas Humas diseluruh jajaran Polsek." Pungkasnya.
Selanjutnya,kapolrestabes Medan menghimbau kepada seluruh Ps Kasi Humas Polsek Jajarannya agar seluruh personel yg melaksanakan tugas di lingkungan masyarakat dapat bekerja dengan baik, humanis dalam penyampaian pesan-pesan kamtibmas dan juga tentang Pemilu Damai Tahun 2024.
"Seluruh personel agar memberikan informasi kepada masyarakat jangan percaya dengan berita Hoax yang dapat memecah persatuan dan kesatuan bangsa." ungkapnya.
Kapolrestabes Medan mengajak kepada semua masyarakat kota medan agar mendukung Pemilu Damai Tahun 2024.
"Dan juga Masyarakat dapat memberikan hak suaranya dan memilih sesuai dengan hati nurani masing-masing." jelas Kapolrestabes Medan.(Yusuf)
Posting Komentar