ALIANSI MAHASISWA KOTA BINJAI (ALMADANI) APRESIASI PEMKO BINJAI ,KPU DAN BAWASLU KOTA BINJAI


Binjai, Suaraperjuangan.co.id
– Aliansi Mahasiswa Kota Binjai (ALMADANI) menggelar aksi damai di depan Kantor Wali Kota Binjai pada Jum'at, 14/03/2025 pukul 15.00 WIB sebagai bentuk apresiasi terhadap penyelenggaraan Pemilu yang transparan dan demokratis. Aksi yang dipimpin oleh Ilham R. Ginting dan Ade Syahputra ini dimulai dari Tanah Lapang Kota Binjai menuju Kantor Pemerintah Kota Binjai dan mendapat sambutan baik langsung dari Wakil Wali Kota Binjai, Hasanul Jihadi, S.H., S.Sos., M.Kn.


Aksi ini menegaskan pentingnya stabilitas demokrasi pasca-Pemilu. Aliansi Mahasiswa Kota Binjai menilai keberhasilan Pemerintah Kota Binjai, KPU dan Bawaslu dalam menyelenggarakan Pemilu yang transparan dan adil patut diapresiasi agar lembaga-lembaga ini semakin termotivasi menjaga integritas demokrasi. Selain itu, aksi ini juga bertujuan membangun kepercayaan publik terhadap Pemerintahan dan Stakeholder di Kota Binjai, aksi ini juga diiringi dengan Apresiasi Mahasiswa Kepada Pemerintah Kota Binjai dan Kepolisian dalam menjaga Kesucian dibulan Ramadhan.


Dalam aksi tersebut, Mahasiswa secara khusus mengapresiasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Binjai yang dipimpin oleh Anton Indriatno beserta jajaran staf serta Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Binjai yang dipimpin oleh M. Yusuf Habibi, S.Sos., beserta seluruh staf Bawaslu yang telah menjalankan tugasnya dengan baik dalam menyelenggarakan Pemilu yang jujur, adil, dan transparan. Mahasiswa menegaskan dukungan mereka terhadap program-program KPU dan Bawaslu dalam menjaga integritas penyelenggaraan pemilu serta memastikan stabilitas demokrasi di Kota Binjai.


“Kami mengapresiasi kinerja KPU dan Bawaslu Kota Binjai yang telah menjalankan tugasnya secara profesional dalam menyelenggarakan Pemilu yang demokratis. Kami juga mendukung penuh langkah-langkah yang diambil untuk menjaga keterlibatan seluruh pemangku kepentingan serta memastikan stabilitas kepemiluan di Kota Binjai,” ujar Ilham R. Ginting.


Aksi damai ini menunjukkan peran aktif mahasiswa dalam mengawal proses demokrasi di Kota Binjai. Mahasiswa berharap sinergi antara masyarakat, pemerintah, dan penyelenggara pemilu terus terjaga demi terwujudnya demokrasi yang berkualitas dan berintegritas.

Setelah menyampaikan aspirasi, Para mahasiswa membubarkan diri dengan tertib.(RA) 

Post a Comment

أحدث أقدم